Dampak Beriman kepada Hari Akhir dalam Kehidupan Seorang Muslim
Bersama Pemateri :
Syaikh Ibrahim bin `Amir Ar-Ruhaili
Dampak Beriman kepada Hari Akhir dalam Kehidupan Seorang Muslim adalah tabligh akbar yang disampaikan oleh Syaikh Prof. Dr. Ibrahim bin ‘Amir Ar-Ruhaili pada Ahad, 5 Muharram 1445 H / 23 Juli 2023 M.
Tabligh Akbar Tentang Dampak Beriman kepada Hari Akhir dalam Kehidupan Seorang Muslim
Yang paling agung dari rukun-rukun iman adalah yang menjadi tema pembicaraan kita pada kesempatan ini, yaitu beriman dengan hari akhir. Dampak dan pengaruhnya luar biasa dalam hidup seorang muslim, baik dari sisi ibadah, akhlak, maupun etika.
Beriman dengan hari akhir memiliki cabang-cabang yang sangat penting, seperti:
- Beriman dengan tanda-tanda hari kiamat.
- Beriman dengan alam kubur, nikmat, adzabnya, dan keadaan manusia di alam barzakh.
- Beriman dengan tegaknya hari kiamat sebagai akhir dari kehidupan manusia di dunia.
- Mengimani al-Ba’ats (hari berbangkit).
- Beriman dengan penghisapan.
- Beriman dengan keadaan manusia di hari kiamat.
- Beriman dengan adanya surga dan neraka beserta apa-apa yang dijelaskan dalam syariat tentang keadaan dan sifatnya.
Semua ini menjadi pondasi keimanan kepada hari akhir. Dan dengan mengimani semua itu pasti memberikan dampak dan pengaruh kepada pribadi, ibadah, dan akhlak seorang muslim.
Dampak beriman dengan tanda-tanda hari kiamat
Dampak dan pengaruh beriman kepada tanda-tanda kiamat dalam kehidupan seorang muslim, akan tampak darinya beberapa hal.
Tanda-tanda kiamat terbagi tiga:
Pertama, tanda-tanda kiamat yang telah terjadi dan hilang tanpa berulang, seperti diutusnya Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, terbelahnya bulan, dan peperangan dua kelompok besar dari kaum muslimin seperti dalam perang Jamal dan perang Shiffin.
Di antara dampak mengimani tanda hari kiamat ini adalah seorang muslim akan bertambah yakin bahwa kiamat benar-benar akan terjadi, sebagaimana diberitakan oleh Nabi.
Kedua, tanda-tanda kiamat yang telah keluar dan tetap terus keluar, seperti munculnya para pendusta yang mengaku sebagai Nabi, dan kaum muslimin menyerupai Yahudi dan Nasrani.
Dampak beriman kepada tanda-tanda yang sudah muncul dan tetap terus muncul. Hal ini sama seperti dampak beriman pada tanda pertama, yaitu bertambahnya keimanan kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, kepada hari kiamat, dan kepada Nabi yang memberitakannya. Setiap kali datang muncul tanda yang ia dapatkan beritanya, maka dia akan semakin bertambah imannya bahwa kiamat itu haq.
Namun, ada perbedaan dampak dalam mengimani tanda yang kedua karena tanda-tanda tersebut sudah muncul dan tidak berulang. Kita hanya yakin bahwa Nabi telah mengabarkan tanda-tanda tersebut, sementara yang kedua adalah yang masih terjadi dan kita menyaksikannya, tentu pengaruhnya akan semakin menguatkan keyakinan kita akan kebenaran berita dari Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam. Hal ini juga akan meningkatkan keyakinan akan kualitas agama kita bahwa ini adalah agama yang haq, dan akan semakin yakin bahwa hari kiamat pasti terjadi tanpa ada keraguan.
Ketiga, tanda-tanda kiamat yang belum muncul, seperti munculnya Imam Mahdi, keluarnya Dajjal, turunnya Nabi Isa, munculnya Ya’juj dan Ma’juj, tragedi penghancuran Ka’bah, diangkatnya Al-Qur’an, munculnya Dukhan (asap), terbitnya matahari dari barat, dan munculnya api di Yaman yang menggiring manusia menuju tempat penghimpunan di Syam.
Bagaimana penjelasan lengkapnya? Mari download dan simak mp3 kajian yang penuh manfaat ini.
Dengarkan dan Download Kajian Tabligh Akbar Tentang Islam Agama Damai dan Kasih Sayang
Podcast: Play in new window | Download
Jangan lupa untuk turut menyebarkan kebaikan dengan membagikan link download tabligh akbar ini ke media sosial Antum. Semoga Allah Ta’ala membalas kebaikan Antum semua.n: agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, agama islam, ceramah agama islam, ceramah agama islam singkat, ceramah agama islam mp3, kumpulan ceramah agama islam, artikel agama islam, pidato agama islam, video ceramah agama islam, islam agama sesat, tausiah agama islam, ajaran agama islam, dakwah agama islam, islam agama, kebenaran agama islam, ceramah singkat agama islam, pengajian agama islam, tausiyah agama islam, kumpulan pidato agama islam, video agama islam, ilmu agama islam, pelajaran agama islam, contoh ceramah agama islam, kumpulan ceramah agama islam singkat, ceramah agama islam terbaru, makna agama islam, info agama islam, kepercayaan agama islam, pengetahuan agama islam
Artikel asli: https://www.radiorodja.com/53062-dampak-beriman-kepada-hari-akhir-dalam-kehidupan-seorang-muslim/